Jum’at 21 Februari 2025 diselenggarakan senam ceria Lintas Sektor Kecamatan Pitu, senam ini selain bertujuan untuk menjaga kesehatan juga menjalin silaturahmi antar lintas sektor. Setelah selesai senam para peserta yang terlihat sangat antusias dapat mencicipi hidangan yang telah disediakan dan dilakukan pemeriksaan laborat/medical check up secara cuma-cuma alias gratis. Hal ini dilakukan secara rutin setiap bulan pada hari jum’at minggu ke III. Memasuki bulan ramadhan senam akan diliburkan sementara.

Pada kesempatan ini juga diselenggarakan penyerahan Piala Lomba Kids Atletik Tingkat Korwil Bidikbud Pitu, untuk Kategori Putra Nomor 1 Restu dari SDN Papungan 2, Nomor 2 Fais dari SDN Selopuro 2 dan Nomor 3 Abi dari SDN Karanggeneng, sedangkan untuk Kategori Putri Naila dari SDN Banjarbnggi 1, Nomor 2 Citra dari SDN Selopuro 2 dan Nomor 3 Sivaul dari SDN Cantel.
