Aksi Ketua Perwosi Evi Broto Sanjoyo Luar Biasa! Senam Perwosi Massal Jadi Pesta Sehat yang Paling Dinanti

Berita Pitu – Sabtu, (12/11), halaman pendopo Kantor Kecamatan Pitu dipenuhi semangat dan keceriaan dengan kehadiran sekitar empat ratus peserta yang memadati kegiatan senam Persatuan Wanita Olah Raga Seluruh Indonesia (Perwosi). Acara ini semakin istimewa dengan kehadiran Evi Broto Sanjoyo sebagai Ketua Perwosi Kecamatan Pitu, beserta Ketua Perwosi Kabupaten Ngawi: Inneke Dwi Riyanto, dan Kepala Disparpora: Wiwien Purwaningsih yang tidak hanya memberikan sambutan namun juga turut bergabung meramaikan senam. Dipandu dengan semangat oleh instruktur handal dari Perwosia, senam dimulai tepat Pukul 06.30 WIB. Peserta yang hadir menunjukkan antusiasme yang tinggi, berasal dari berbagai usia dan latar belakang profesi, semuanya bersatu dalam gerakan harmonis mengikuti irama.

​Senam Perwosi yang berlangsung selama kurang lebih satu jam ini cukup menguras energi, namun berhasil membakar semangat kebersamaan dan kesehatan di antara para peserta.

Tepat Pukul 07.30 WIB, sesi senam pun berakhir, ditandai dengan keceriaan tambahan melalui pengundian kupon berhadiah menarik sebagai bentuk apresiasi bagi para peserta yang telah berpartisipasi aktif dalam memeriahkan acara senam Perwosi di Kecamatan Pitu ini.(ksos)