Pitu, Sejak pagi ruang pelayanan terpadu kecamatan (PATEN) diserbu masyarakat Pitu. Pasalnya mulai hari ini cetak KTP-el sudah bisa dilakukan di kantor Kecamatan Pitu. Ini sejalan dengan visi misi Bupati Ngawi dan Wakil Bupati Ngawi khususnya misi ketiga yaitu “Meningkatkan etos kerja dan integritas aparatur pemerintahan guna memberikan pelayanan prima”.
Sebelumnya Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Ngawi telah meluncurkan surat bahwa dalam rangka meningkatkan pelayanan adminduk mendistribusikan blanko KTP-el kepada kecamatan yang telah memiliki alat cetak KTP-el, salah satunya Kecamatan Pitu.
Suparto Camat Pitu menyampaikam, guna mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut, Dispendukcapil menambah tenaga operatornya di Kecamatan Pitu. Lebih lanjut Suparto menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Ngawi, karena dengan alat cetak KTP-el ini akan mendekatkan pelayanan masyarakat di wilayah Kecamatan Pitu.
Antrian warga pun sampai meluber di pendopo kecamatan. Menurut Elisa warga Dusun Watugudel Desa Pitu, dengan program cetak KTP-el di kecamatan sangat memudahkan masyarakat dan tentunya mengirit biaya transport dan waktu efektif tidak terbuang.
Menurut Listiana atau yang biasa dipanggil Ian, operator layanan adminduk Dispendukcapil di Kecamatan Pitu, dari pagi sampai menjelang siang ini kami sudah mencetak 45 KTP. Antusias warga luar biasa, mengingat jarak dan waktu tempuh warga semakin pendek, sehingga warga berbondong-bondong ke Kecamatan Pitu untuk cetak KTP-el. (AR7)